Nasional

Anies-Sandi Kompak Mengaku Belum Tahu Rencana Reuni 212 di Monas

Anies-Sandi Kompak Mengaku Belum Tahu Rencana Reuni 212 di Monas

Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno kompak mengaku belum mengetahui rencana reuni Aksi Bela Islam 212 yang rencananya digelar 2 Desember 2017 mendatang di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat.

Aksi 212 merupakan aksi demonstrasi yang digelar pada 2 Desember 2016 lalu, mengusung tuntutan proses hukum terhadap mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

“Belum tahu. Gitu, yah. Cukup,” ujar Anies seusai acara silaturahmi dengan Lembaga Kemasyarakatan Kota Administrasi Jakarta Selatan di Balai Sarbini, Jakarta, Kamis (23/11) sore.

Setali tiga uang, Sandi juga mengaku belum mengetahui ada atau tidaknya undangan reuni aksi 212 untuk dirinya.

Ia kemudian menunjuk atasannya, Anies yang disebutnya turut bertanggungjawab atas pemanfaatan Monas.

“Saya belum dapat undangannya per hari ini. Coba nanti saya akan trace (telusuri), tapi semuanya terkoordinasi untuk penggunaan Monas oleh Pak Gubernur,” kata Sandi yang diwawancara tak lama setelah Anies.

Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Idham Azis pada Selasa (21/11) lalu menuturkan telah menerima surat pemberitahuan yang diajukan oleh pihak alumni 212 terkait acara reuni 212. Namun dia belum dapat memastikan berapa banyak jumlah massa yang akan hadir di hari tersebut.

Dikatakan Idham, pihaknya akan menyiapkan sekitar 25 ribu personel untuk mengawal acara tersebut.

Persiapan keamanan nanti akan melibatkan pasukan gabungan dari Polri dan TNI.

“Saya menyiapkan kurang lebih 25 ribu pasukan dan itu terdiri dari Brimob dan satuan Polda Metro Jaya dan satuan Korbrimob, TNI dan beberapa kompi yang kami tarik dari Brimob Nusantara,” kata Idham di Mapolda Metro Jaya, Jakarta.

 

 

Baca juga : Reaksi Kapolda Soal Reuni Akbar Alumni 212 yang Akan Turut Mengundang Anies

 

 

Sumber berita Anies-Sandi Kompak Mengaku Belum Tahu Rencana Reuni 212 di Monas : cnnindonesia.com

Mister News

Recent Posts

Pabrik Skincare di Bekasi bikin Masker Pakai Tepung Tapioka

Pabrik skincare di Bekasi bikin masker pakai tepung tapioka. Polres Bekasi telah berhasil membongkar pabrik…

16 jam ago

Kejagung Siap-Siap Menangkap Koruptor Besar

Kejagung siap-siap menangkap koruptor besar. Prabowo Subianto telah resmi mengeluarkan Peraturan Presiden No 66 Tahun…

16 jam ago

Gawat! Daya beli menurun drastis showroom mobil Honda banyak yang tutup

Gawat! daya beli menurun drastis showroom mobil Honda banyak yang tutup. Masyarakat mulai menyaksikan pemandangan…

19 jam ago

Syarat dan Ketentuan dapat Diskon Listrik 50% Juni-Juli 2025

Syarat dan ketentuan dapat diskon listrik 50% Juni-Juli 2025. Kabar baik dari pemerintah untuk masyarakat…

1 hari ago

Akhirnya Polisi Tangkap Bobotoh Pelaku Perusak Stadion GBLA

Akhirnya polisi tangkap bobotoh pelaku perusak stadion GBLA. Polres Bandung, Kombes Budi Sartono, akhinya menangkap…

2 hari ago

Pemerintah akan Berikan Subsidi untuk Pekerja di Bawah Rp3,5 Juta

Pemerintah akan berikan subsidi untuk pekerja di bawah Rp3,5 juta. Pemerintah akan menyalurkan bantuan Subsidi…

2 hari ago