Polda Sumut Menangkap Penyebar Video Hoax Surat Suara Sudah Dicoblos 01

Polda Sumut Menangkap Penyebar Video Hoax Surat Suara Sudah Dicoblos 01

Polda Sumut Menangkap Penyebar Video Hoax Surat Suara Sudah Dicoblos 01

Pihak Subdit V/Cyber Crime DitKrimsus Polda Sumut mengamankan satu dari dua pelaku penyebar video hoax di KPU Sumut dan Kota Medan.

Ia adalah Muhammad Adrian yang menggunakan akun facebook palsu dengan nama Uset Riana.

“Yang bersangkutan sudah kita tangkap di Jawa Barat pada Kamis (14/3/2019) dan dia merupakan warga sana (Jawa Barat),” kata Kasubdit Penmas Polda Sumut AKBP Mangantar Pardamean (MP) Nainggolan, Selasa (19/3/2019).

Ia mengatakan akun yang digunakan Muhammad Adrian merupakan akun palsu untuk menyebar video pencoblosan surat suara 01.

“Pantauan alamat akunnya di Facebook selalu berubah-ubah,” ujarnya.

Ia mengaku, penangkapan ini dilakukan setelah anggota Cyber Crime menelusuri pertemanan di akun Facebook milik Muhammad Adrian.

“Dari pertemanannya ditelusuri kemudian dijebak dan tersangka berhasil diamankan. Jadi untuk menangkap tersangka yang kasusnya seperti ini itu tidak mudah,” kata Nainggolan.

Sekarang, sambungnya, tersangka sudah berada di Polda Sumut dan ditahan.

Penyidik pun, sambungnya, masih melakukan pemeriksaan intensif untuk mengetahui motif tersangka menyebarkan video hoax yang menuding KPU Sumut curang tersebut.

Seperti diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumut dan Kota Medan mendatangi Polda Sumut bagian SPKT.

Kedatangan KPU Sumut dan Medan terkait video hoax surat suara yang sudah tercoblos pada calon presiden (capres) dengan nomor urut 01.

“Video itu kita anggap bisa memprovokasi dan menjelekkan nama baik KPU sebagai penyelenggara Pemilu,”kata Komisioner Divisi Advokasi dan Hukum KPU Sumut Ira Wartati, Minggu (3/3/2019).

Ia menyatakan video hoax itu diketahui di-posting ke akun Facebook milik Muhammad Adrian dan Kusmana.

Dimana, akunya dalam postingan tersebut, Adrian menambahi keterangan dengan nada provokatif.

“Memang keparat kau KPU di Sumatera Utara, surat suara sudah tercoblos 01 semua?,”ujar Ira menyebutkan postingan di akun Facebook milik Adrian.

 

Baca juga: Viral Video Hoaks Tentang KPU Medan Coblos Surat Suara Paslon 01

 

Sumber Berita Polda Sumut Menangkap Penyebar Video Hoax Surat Suara Sudah Dicoblos 01: Tribunnews.com