Categories: Politik

GP Ansor dan Banser Ikut Amankan Malam Natal 2017 di Gereja Katedral

GP Ansor dan Banser Ikut Amankan Malam Natal 2017 di Gereja Katedral

Gerakan Pemuda (GP) Ansor menerjunkan ratusan anggota dalam pengamanan natal pada sejumlah gereja di Jakarta, sejak Minggu (24/12/2017).

Terkait keterlibatan GP Ansor dalam pengamanan gereja saat natal, Pastur Katedral, Cristiono Puspo SJ mengatakan bantuan GP Ansor membuat situasi keberagamaan kian indah.

“Kami beribadah dan teman-teman dari GP Ansor ini memantu dan aparat tentunya,” kata Puspo, Minggu (24/12/2017).

Menurut Puspo bantuan pengamanan merupakan bentuk dukungan antaragama dalam melaksanakan ibadah masing-masing. “Membuat kami itu tenang beribadah. Karena dibantu dan kami berterima kasih,” ujar Puspo.

Sekretaris GP Ansor DKI, Dendy Zuhairil di Gereja Katedral, Sawah Besar, Jakarta Pusat

Sekretaris GP Ansor Dendy Zuhairil mengatakan, dalam pengamanan natal hari ini, pihaknya telah berkoordinasi dengan petugas pengamanan setempat.

“Personel di Katedral 50 yang berseragam,” ujar Dendy.

Dendy mengatakan sesungguhnya banyak personel GP Ansor yang diterjunkan mengamankan Natal di sejumlah gereja. Mereka tersebar di 13 gereja di Jakarta Barat dan 3 gereja di Jakarta Utara.

Banser Ikut Amankan Malam Natal 2017 di Gereja Katedral

GP Ansor mengerahkan Barisan Ansor Serbaguna (Banser) untuk ikut mengamankan malam Natal 2017 di Gereja Katedral, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Minggu (24/12). Ada sekitar 100 personel yang diterjunkan untuk membantu petugas keamanan di sekitar Katedral.

GP Ansor menerjunkan pasukan Banser untuk ikut mengamankan malam Natal di Gereja Katedral, Jakarta Pusat. (CNN Indonesia/Feri Agus Setyawan)

Pantauan CNNIndonesia.com di lokasi, sekitar pukul 20.00 WIB, pasukan Banser tersebar di sepanjang Jalan Katedral. Mereka ada yang ikut mengatur lalu lintas dan membantu jemaat gereja menyeberangi jalan.

Banyak jemaat yang akan mengikuti misa Natal di Gereja Katedral memarkirkan kendaraannya di Masjid Istiqlal. Lalu lintas di depan Gereja Katedral pun terpantau ramai lancar.

Di antara para personel Banser, ada dua perempuan yang ikut membantu pengamanan. Mereka mengenakan jilbab dan pakaian loreng khas Banser.

Salah satu Komandan Banser, Arif Rahman Hakim, mengatakan pasukannya membantu pengamanan di Katedral hingga esok hari.

Di antara para personel Banser, ada dua perempuan yang ikut membantu pengamanan.Di antara para personel Banser, ada perempuan yang ikut membantu pengamanan. (CNN Indonesia/Feri Agus Setyawan)

“Sekitar 100 personel, semua dari DKI Jakarta, Jakarta Utara, Barat, Selatan, Timur sama Pusat,” kata Arif di lokasi.

Pengamanan saat Natal, kata Arif, rutin dilakukan pihaknya setiap tahun. Pimpinan GP Ansor telah menginstruksikan seluruh Banser terjun ke lapangan membantu mengamankan hari raya umat nasrani ini.

“Kita mengamankan gereja untuk jaga NKRI. Karena dengan adanya Banser di Gereja, maka orang orang yang akan mengganggu NKRI ini takut, karena ada Banser,” kata dia.

Saat berita diturunkan, pelaksanaan misa Natal 2017 di Gereja Katedral tengah berlangsung. Lantunan doa terdengar dipanjatkan jemaat yang telah datang sejak tadi. Mereka tampak khusyuk memanjatkan doa di malam Natal ini.

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Idham Azis serta jajarannya memantau langsung pengamanan malam Natal di sejumlah gereja di Jakarta.

Hadi dan Tito dijadwalkan akan menyambangi Gereja Katedral, dan menggelar konferensi pers. Saat ini rombongan Hadi dan Tito terlebih dahulu menyambangi Gereja HKBP Menteng dan Gereja Imanuel.

 

Sumber Berita GP Ansor dan Banser Ikut Amankan Malam Natal 2017 di Gereja Katedral : Netralnews.com, Cnnindonesia.com

Mister News

Published by
Mister News

Recent Posts

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…

6 tahun ago

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan?

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…

6 tahun ago

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…

6 tahun ago

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…

6 tahun ago

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…

6 tahun ago

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…

6 tahun ago

This website uses cookies.