Nasional

Jaksa Yulianto Merasa Terancam dengan SMS dari Harry Tanoe

Jaksa Yulianto Merasa Terancam dengan SMS dari Harry Tanoe

Kasubdit Penyidikan Tipikor Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Yulianto diperiksa penyidik Bareskrim Mabes Polri terkait kasus SMS ancaman dari Ketua Umum Perindo, Harry Tanoesudibjo. Yulianto mengaku merasa terancam dengan adanya SMS dari Harry Tanoe.

“Supaya saya takut dan merasa terancam sehingga penyidikannya dihentikan, ya saya sangat terancam dan saya merasa takut dengan peristiwa yang saya alami ini,” ujar Yulianto, di Kantor Bareskrim Mabes Polri, Cideng, Jakarta Pusat, Rabu (14/6).

 

 

Jaksa Yulianto di Bareskrim Mabes PolriJaksa Yulianto di Bareskrim Mabes Polri
Jaksa Yulianto di Bareskrim Mabes Polri

Yulianto meminta kepada penyidik Siber Bareskrim Mabes Polri untuk menindaklanjuti ancaman dirinya dari SMS yang dilakukan oleh Harry Tanoe. Yulianto menegaskan penyidik seperti dirinya dalam melaporkan seseorang tidak sembarangan dan sudah terukur secara matang.

“Untuk itu saya minta kepada Bareskrim dalam ini penyidik Siber untuk menindaklanjuti perkara ini. Ingat penyidik seperti kami ini kalau melaporkan seseorang pasti terukur secara matang,” imbuh Yulianto

Barang bukti yang dibawa YuliantoBarang bukti yang dibawa Yulianto
Barang bukti yang dibawa Yulianto

Yulianto merasa dirinya tidak membutuhkan bukti-bukti lain selain SMS dari Harry Tanoe. “Ini sudah cukup kok. Kita bicara alat bukti tadi sudah saya sampaikan kepada saudara ternyata ada alat bukti surat SMS ini,” imbuh Yulianto.

Pada pemanggilan Harry Tanoe di Bareskrim Mabes Polri, Gambir, Jakarta Pusat, (12/6), HT merasa SMS dirinya kepada Jaksa Yulianto tidak beraifat ancaman. HT juga menyebutkan kasus korupsi Mobile 8 tidak ada sangkut pautnya dengan dirinya.

Gedung Kejaksaan Agung RI

“Saya merasa terancam, saya merasa takut, kenapa? Karena yang saya hadapi adalah seorang raja media, seorang konglomerat, seorang ketua partai, yang saya khawatirkan dia bisa menggerakkan seluruh daya upayanya terhadap diri saya,” pungkas Yulianto.

 

Sumber Berita Jaksa Yulianto Merasa Terancam dengan SMS dari Harry Tanoe : Kumparan.com

Mister News

Recent Posts

Kabar Duka! Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia

Suami Najwa Shihab, Ibrahim Sjarief Assegaf, selaku Komisaris Narasi dikabarkan telah meninggal dunia di usia…

1 jam ago

Sapi Kurban Iduladha batal dibeli Prabowo tiba-tiba Mati

Sapi kurban Iduladha batal dibeli Prabowo tiba-tiba mati. Sapi milik Dedi Irawan, peternak dari Polewali…

2 hari ago

Dedi Mulyadi berjanji menanggung biaya seluruh anak dari ledakan amunisi di Garut

Dedi Mulyadi berjanji menanggung biaya seluruh anak dari ledakan amunisi di Garut. Pada hari Senin,…

5 hari ago

Jalan Kb.Sukabumi Rusak hingga Warga Pertanyakan uang pajak

Jalan Kb.Sukabumi rusak hingga warga pertanyakan uang pajak. Ada sebuah spanduk berwarna putih dengan tulisan…

6 hari ago

Israel Jatuhkan Bom saat Warga Palestina Rayakan Idul Fitri

Israel jatuhkan bom saat warga Palestina Rayakan Idul Fitri. Sukacita Idul Fitri 1446 Hijriah masih…

2 bulan ago

Begini Ungkapan Atalia Praratya Rasanya Jadi Istri Ridwan Kamil

Begini Ungkapan Atalia Praratya rasanya jadi istri Ridwan Kamil. Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil,…

2 bulan ago