Nasional

Kritikan Bantuan Rohingya PDIP Sebut Justru Prabowo Yang Pencitraan

Kritikan Bantuan Rohingya PDIP Sebut Justru Prabowo Yang Pencitraan

etua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyebut bantuan kemanusiaan yang dikirimkan pemerintah Indonesia untuk etnis Rohingya hanyalah pencitraan belaka.

Hal tersebut dikatakan Prabowo, Sabtu (16/9) saat berorasi di Aksi Bela Rohingya 169 di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat tepat di samping Patung Kuda Arjuna Wiwaha.

Lalu apa komentar PDIP sebagai partai pendukung pemerintah? Anggota Komisi I DPR RI Fraksi PDIP Charles Honoris menilai bahwa saat ini pemerintah sedang berusaha keras memperbaiki keadaan di Rakhine State, mengatasi krisis kemanusiaan di Rohingya.

“Jadi maunya Pak Prabowo ini seperti apa misalnya. Mau ngirim pasukan misalnya, kan enggak bisa semua kan ada aturannya. Pemerintah sudah berusaha maksimal, berupaya maksimal melalui diplomasi. Apalagi Presiden sudah mengirimkan menlu dan sudah menemui pimpinan, baik itu pimpinan sipil maupun pimpinan militer di Myanmar,” kata Charles kepada kumparan Sabtu (16/9).

Anggota Komisi I DPR RI Fraksi PDIP Charles Honoris

“Saya rasa pemerintah sudah dan sedang, berupaya maksimal untuk menghentikan siklus kekerasan,” sambungnya.

Charles berpendapat bahwa komentar Prabowo tersebut tak berdasar. Malahan ia menyebut Prabowo sendiri yang sedang melakukan pencitraan.

“Apa yang disampaikan Pak Prabowo ini sangat tidak berdasar, dan justru yang saya katakan ini Pak Prabowo sendirilah yang melakukan pencitraan. Gampangnya ginilah, statement Prabowo merupakan bentuk penyebaran informasi yang tidak faktual, atau hoax lah ya, jadi saya juga berharap ketika Pak Prabowo menyampaikan sesuatu mohon itu dipelajari dulu, dilihat dulu faktanya,” ujar Charles.

Charles juga menjelaskan pemerintah saat ini juga tengah mengupayakan diplomasi melalui forum internasional demi menghentikan kekerasan di Myanmar.

“Maunya Pak Prabowo, apabila Pak Prabowo jadi presiden yang mau dilakukan apa? Apakah mengirimkan pasukan misalkan, itu kan sudah melanggar aturan main. Kita tak bisa serta merta mengirimkan pasukan anggota TNI misalkan ke suatu negara yang berdaulat,” tuturnya.

(Baca juga : AMIEN RAIS SINGGUNG CEBONG DAN PKI DI AKSI BELA ROHINGYA)

(Baca juga : PKS SEBUT DEMI TUMBANGKAN JOKOWI HARAP PRABOWO NAIKKAN ELEKTABILITAS)

 

Sumber Berita Kritikan Bantuan Rohingya PDIP Sebut Justru Prabowo Yang Pencitraan : Kumparan.com

Mister News

Published by
Mister News

Recent Posts

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…

6 tahun ago

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan?

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…

6 tahun ago

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…

6 tahun ago

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…

6 tahun ago

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…

6 tahun ago

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…

6 tahun ago

This website uses cookies.