Internasional

Mahfud MD Sebut LGBT Didanai Lembaga PBB UNDP

Mahfud MD Sebut LGBT Didanai Lembaga PBB UNDP

Mantan Ketua MK Mahfud MD menyebut LGBT di Indonesia tidak berjalan dengan sendiri. Lembaga internasional Badan Program Pembangunan PBB (UNDP) membiayai gerakan LGBT di tanah air.

“Dibiayai UNDP kan,” ucap Mahfud MD di Gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (2/2).

Menurut Mahfud aksi UNDP itu sudah dilakukan sejak 2014 lalu. Mereka menyediakan dana untuk melakukan kegiatan LGBT di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

“Menyediakan dana untuk advokasi, perlindungan dan kegiatan LGBT di seluruh dunia, itu resmi,” ucap Mahfud.

Mahfud menegaskan walaupun pembiayaan tersebut resmi, Indonesia tak boleh tinggal diam. Perlawanan terhadap pembiayaan itu merupakan hal yang perlu dilakukan.

Ilustrasi LGBT

“Kita lawannya di UU, bukan di pengadilan karena tidak bisa diadili. Kita lawan saja, agar itu tidak ada gunanya,” urai Mahfud.

Dia mengatakan, alasan UNDP tidak bisa diadili ialah dikarenakan hal tersebut merupakan gerakan kemanusiaan. Namun, di sisi lain menurut dia Indonesia mempunyai konsep kemanusiaan yang berbeda.

“Iya, rakyat harus mempertahankan undang-undang,” tutup Mahfud.

 

 

Baca juga : Aktivis LGBT dan Pembela PKI, Nursyahbani Katjasungkana Jadi Anggota TGUPP DKI Bidang Pencegahan Korupsi

 

 

Sumber berita Mahfud MD Sebut LGBT Didanai Lembaga PBB UNDP : kumparan.com

Mister News

Recent Posts

Israel Jatuhkan Bom saat Warga Palestina Rayakan Idul Fitri

Israel jatuhkan bom saat warga Palestina Rayakan Idul Fitri. Sukacita Idul Fitri 1446 Hijriah masih…

2 minggu ago

Begini Ungkapan Atalia Praratya Rasanya Jadi Istri Ridwan Kamil

Begini Ungkapan Atalia Praratya rasanya jadi istri Ridwan Kamil. Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil,…

2 minggu ago

KPK Akan Panggil Ridwan Kamil Atas Dugaan Korupsi BJB

KPK akan panggil Ridwan Kamil atas dugaan korupsi BJB. Komisi pemberantasan Korupsi (KPK) telah menyiapkan…

2 minggu ago

Dedi Mulyadi Disindir Menteri Parawisata

Dedi Mulyadi disindir menteri parawisata. Manteri Parawisata Widianti Putri Wardhana seperti menyentil sikap Dedi Mulyadi…

2 minggu ago

Kecelakaan Maut di Tol JORR Jakarta Barat Tiga Orang Tewas

Kecelakaan Maut di Tol JORR Jakarta Barat Tiga Orang Tewas Jakarta, 31 Maret 2025- kecelakaan…

2 minggu ago

Jemaah Umroh asal indonesia mengalami kecelakaan di Arab

Jemaah umroh asal Indonesia mengalami kecelakaan di Arab Saudi 6 orang meninggal dunia. Kecelakan tragis…

3 minggu ago