Norwegia Menjadi Negara Paling Bahagia di Dunia Tahun Ini
Udara yang dingin ternyata tak membuat Norwegia dinobatkan menjadi negara dengan penduduk paling bahagia di dunia, Senin (20/3/2017).
Norwegia tahun lalu menduduki peringkat keempat dalam daftar yang dibuat PBB itu berdasarkan Laporan Kebahagiaan Dunia 2017.
Di peringkat kedua dan ketiga juga ditempati dua tetangga Norwegia yaitu Denmark dan Islandia. Sedangkan di peringkat keempat diisi Swiss.
“Empat negara teratas mendapatkan nilai tinggi untuk semua faktor yang mendukung kebahagiaan yaitu perhatian, kebebasan, keramahan, kejujuran, kesehatan, pendapatan, dan pemerintahan yang baik, demikian kesimpulan laporan itu.
Di peringkat 10 besar setelah Swiss di posisi lima ditempati Finlandia, disusul Belanda, Kanada, Selandia Baru, Australia, dan Swedia.
Negara-negara yang duduk di peringkat 10 besar adalah negara-negara maju meski penghasilan atau uang tak menjadi satu-satunya penyebab kebahagiaan.
Di antara negara-negara kaya kebahagiaan diukur dengan parameter lain misalnbya kesehatan mental, kesehatan fisik, dan hubungan personal.
Laporan itu menyebutkan, salah satu bentuk ketidakbahagiaan adalah jiwa yang tak sehat.
“Perbedaan penghasilan menjadi hal yang sangat berpengaruh di negara-negara yang lebih miskin, bahkan di sana pun kesehatan mental menjadi faktor utama,” lanjut laporan itu.
Salah satu negara besar yaitu China mengalami kemajuan ekonomi pesat dalam beberapa tahun terakhir. Namun, rakyat China tak lebih bahagia dibanding 25 tahun lalu.
Laporan ini menempatkan China berada di posisi ke-79 dari 155 negara yang diteliti.
Perdana menteri Norwegia Erna Solberg menyambut baik laporan itu sebagai sebuah validasi yang menyenangkan.
“Selama beberapa tahun, Norwegia selalu berada di belakang Denmark dalam masalah ini,” kata Solberg.
“Saya selalu mengatakan hal itu dalam berbagai ajang di negara-negara Nordik. Kini saya harus mencari hal yang baru!” tambah Solberg lewat akun Facebooknya.
Sementara itu, di posisi bawah atau negara yang paling tidak bahaia ditempati Republik Afrika Tengah, sementara sedikit di atasnya ditempati Burundi dan Tanzania.
Sumber berita Norwegia Menjadi Negara Paling Bahagia di Dunia Tahun Ini : kompas.com
Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…
Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…
Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…
Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…
Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…
Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…
This website uses cookies.