Habib Rizieq Tertawakan Pemerintahan Jokowi Terkait Perppu Ormas
Kapolda Metro Jaya, Irjen M Iriawan, akan memberikan hormat kepada Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Syihab, apabila pulang ke Indonesia. Iriawan juga tidak mempermasalahkan apabila Rizieq pulang ke Indonesia dengan menggunakan pesawat jet pribadi, seperti yang disebutkan oleh salah satu pengacaranya.
“Mau datang dikasih private jet, mau dikasih kapal pesiar, tetap hukum harus ditegakkan dan harus dihadapi. Itu aja,” kata Iriawan sesaat sebelum memasuki mobilnya pasca menghadiri apel di lapangan silang Monas, Jakarta Pusat, Senin (19/6).
Menurut Iriawan, seharusnya Rizieq pulang ke Indonesia tanpa ada paksaan dari pihak pemerintah. Apabila hal itu dilakukan maka, ia akan angkat topi kepada Habib Rizieq.
“Itu paling elegan dan saya akan angkat topi kalau beliau datang,” imbuhnya.
Iriawan juga mengaku tak mau ambil pusing terhadap beberapa pernyataan pengacara Rizieq selama ini. Dia menegaskan, dalam kasus baladacintarizieq, semua prosedur telah dijalani sesuai hukum yang ada.
Namun sampai sekarang Habib Rizieq masih tetap jadi buronan dan tidak berani pulang dari negara Arab tersebut. dibalik ketidak adanya keberadaan Rizieq diindonesia, Rizieq terus menerus memprovokasi pengikutnya yang selama ini masih terbuai oleh kalimatnya yang tanpa ada pembuktian dan penjelasan kenapa tidak berani hadapi hukum yang ada, dan berkesan ketakutan terhadap apa yang telah diperbuatnya sendiri.
Berikut ini Video Habib Rizieq Menenertawakan Pemerintahan Jokowi dan memprovokasi kalau seakan pemerintah Jokowi sudah panik dan tidak mampu menghadapi pasukan dari Habib Rizieq makanya dikeluarkan Perppu Ormas:
https://youtu.be/w_GfrWvWnA0
(Baca juga : HABIB RIZIEQ NASEHATI JOKOWI SOAL PERPPU ORMAS)
Sumber Berita Habib Rizieq Tertawakan Pemerintahan Jokowi Terkait Perppu Ormas : Youtube.com