Politik

Gerindra Lepas Tangan Soal Waketumnya, Koalisi Buruh Pendukung Gerindra Ngamuk

Gerindra Lepas Tangan Soal Waketumnya, Koalisi Buruh Pendukung Gerindra Ngamuk

Arief Poyouno, Wakil Ketua Umum Partai  Gerindra, dilaporkan ke polisi oleh sejumlah aktivis PDI Perjuangan menyusul pernyataannya yang dianggap menyerang partai mereka. Terutama pernyataan Arief yang menyamakan PDIP dengan Partai Komunis Indonesia.

Kolega Arief di Partai Gerindra Fadli Zon ternyata tak setuju dengan pernyataan Arief. Fadli Zon, yang juga Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, menyebut pernyataan Arief Poyuono terkait dengan PDIP beberapa waktu lalu bukanlah sikap dan pernyataan Partai Gerindra. Pernyataan itu, menurut Fadli, adalah pernyataan pribadi.

“Pertama, perlu ditegaskan bahwa Gerindra selalu menghormati dan berusaha menjaga hubungan baik dengan semua partai politik,” kata Fadli dalam keterangan tertulis yang diperoleh Tempo, Rabu, 2 Agustus 2017.

Meski berkompetisi secara elektoral, menurut Fadli, Gerindra menganggap PDIP—juga partai-partai lain—sebagai mitra dalam berdemokrasi. “Sebagai mitra, tentu ada fatsun yang harus dijaga dalam berkomunikasi, dan kami menjunjung tinggi hal itu. Ketua Umum kami, Pak Prabowo, sangat memperhatikan kasus yang seharusnya tak perlu terjadi ini.”

Fadli mengatakan pernyataan Arief Poyuono yang dianggap tak pantas dan menyerang PDIP itu sifatnya pandangan pribadi, jadi tidak mewakili sikap dan pandangan partai.

“Sebagai partai di luar pemerintahan, Gerindra tentu sering mengkritik dan mengoreksi pemerintah. Untuk menjalankan fungsi kontrol, kami memang harus selalu kritis terhadap pihak pemerintah demi check and balances,” ucap Fadli

Namun, menurut Fadli, obyek kritik Gerindra adalah kebijakan, bukan pribadi orang atau organisasi. “Kami menyayangkan Saudara Arief. Partai akan menegur yang bersangkutan terkait dengan persoalan ini. Ia harus mempertanggungjawabkan ucapannya.”

Fadli menegaskan, Partai Gerindra tetap pada pendirian bahwa ketentuan mengenai angka presidential threshold 20 persen dalam pemilu serentak 2019 memang menggelikan.

Ketentuan itu telah mengebiri hak berdemokrasi rakyat yang secara tegas telah dijamin konstitusi, terutama Pasal 6A Undang-Undang Dasar 1945. Pandangan Gerindra mengenai hal itu tak berubah. “Karena itu, Gerindra akan mendukung setiap elemen masyarakat yang melakukan uji materi atas ketentuan presidential threshold 20 persen itu. Semoga saja hakim MK tetap istikamah sebagai pengawal konstitusi,” tutur Fadli.

Demi Arief Poyuono, Koalisi Buruh Cabut Dukungan untuk Prabowo dan Gerindra

Tidak Bela Arief Poyuono, Koalisi Buruh Bersatu Nasional Ancam Tarik Dukungan ke Prabowo

Koalisi Buruh Bersatu  Nasional ( FSP BUMN Bersatu ,GSBMI,FSPTN,FSPBUN,GSPP,FSP Mandiri ,Federasi Serikat Buruh Tambang Serikat ,APPKSI,SPTN ,FSB-Perkapalan)

Dengan Hormat

Bersama ini kami dari Koalisi Buruh Bersatu Nasional menyatakan keprihatinan atas lepas tangannya Gerindra terhadap polemik PDIP -Arief Poyuono ,Dimana Arief Poyuono merupakan Tokoh Buruh yang Sangat kami andalkan Dalam Perjuangan Kami selama ini telah di Khianati oleh Partai Gerindra Terkait Pernyataan Arief Poyuono yang membela Marwah Partai Dan Ketua Umum Gerindra yang di Kritik Dan Dibully oleh Sekjen PDI Perjuangan  Akibat Pernyataan Prabowo di Cikeas yang mengatakan UU Pemilu adalah lelucon Politik Dan Nipu Rakyat

Dengan ini Kami sampaikan beberapa Hal

1. Bahwa nyata benar Partai Gerindra tidak membela Tokoh Buruh Kami yang selama ini selalu membela Dan memperjuanglkan Kami

2, Makin Sangat Jelas Partai Gerindra pun tidak melakukan Advokasi kepada Kawan Kawan Buruh Saat dikriminalisasi oleh Pemerintahan Joko Widodo pada Aksi Tolak PP 78 Oktober 2015 hingga Kawan Kawan Kami menghadapi Persidangan ,Dan Arief Poyuono justru banyak membantu Dan mendukung  Untuk kebebasan Kami kawan kawan jamj di PN Jakarta Pusat

3. Kami saat Pemilu 2014 Dan Pilpres 2014 secara Jelas Dan nyata memberikan dukungan penuh pada Gerindra Dan Prabowo dikarenakan Himbauan dan konsolidasi yang dilakukan oleh Arief Poyuono ,Dan Mulai Hari ini Dengan melihat ketidak berpihakan Prabowo Dan Gerindra kepada Arief Poyuono selaku Kawan Kami Dan pejuang Kami Maka Kami menarik semua dukungan dari Partai Gerindra Dan Prabowo

4. Kami serukan pada Kawan Kawan Buruh seluruh Indonesia Untuk Tidak lagi mendukung Dan memilih Gerindra Dan Prabowo pada Pemilu 2019 .

Demikian himbauan Kami sampaikan kepada Kawan Kawan Buruh

*Hidup Buruh ,Buruh Bersatu Cabut dukungan dari Gerindra Dan Prabowo

Tri Sasono
Kordinator KSBN
+62 878-7676-8033

 

 

Sumber Berita Gerindra Lepas Tangan Soal Waketumnya, Koalisi Buruh Pendukung Gerindra Ngamuk : Infoteratas.com

Mister News

Published by
Mister News

Recent Posts

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…

5 tahun ago

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan?

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…

5 tahun ago

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…

5 tahun ago

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…

5 tahun ago

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…

5 tahun ago

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…

5 tahun ago

This website uses cookies.