Indahnya Tarian Cahaya di Simpang Susun Semanggi
Salah satu proyek yang paling ditunggu warga di Jakarta adalah Simpang Susun Semanggi. Proyek yang bakal jadi landmark baru Ibu Kota ini sudah mulai ‘unjuk gigi’ saat uji coba pencahayaan yang membuat warga Jakarta kagum.
Uji coba itu dilakukan pada Sabtu (22/7) kemarin, dan salah satu videonya menyebar di media sosial Instagram, menunjukkan indahnya atraksi cahaya lampu di Simpang Susun Semanggi.
https://www.instagram.com/p/BW2dPNFB5n1/
PT Wijaya Karya yang menggarap proyek ini, memasang lampu sorot pada bagian bawah dan layar LED di bagian pinggir di sepanjang jalur Simpang Susun Semanggi. Meski baru uji coba, namun hasilnya sudah menakjubkan.
Selamat Pagi dari Proyek Simpang Susun Semanggi. Semangat selalu untuk semua insan WIKA di seluruh proyek.#WIKAMembangunNegeri#WIKA pic.twitter.com/Pwv6LW0UDU
— WIKA (@PTWijayaKarya) April 27, 2017
Proyek Simpang Susun Semanggi yang dimulai pada Agustus 2016 oleh Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) itu, rencananya akan diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada 17 Agustus mendatang. Namun Pemprov DKI sudah melakukan soft launching atau open traffic mulai 29 Juli-16 Agustus.
Seperti apa proses penyambungan box girder terakhir di Proyek Simpang Susun Semanggi yg disaksikan Menteri @KemenPU & Menteri @kemenhub151? pic.twitter.com/8dtASEq87F
— WIKA (@PTWijayaKarya) April 26, 2017
Proyek Simpang Susun Semanggi ini terbagi menjadi dua ramp, yaitu ramp 1 bagi kendaraan dari arah Tomang hendak ke Blok M, nantinya tidak perlu berbelok melewati kolong Semanggi, tapi bisa langsung naik Simpang Susun yang mengarah ke Blok M.
Bentang terpanjang dari Proyek Pengembangan Simpang Susun Semanggi tersambung di atas Jalan Tol Dalam Kota bertepatan dgn #HUTWIKA57 pic.twitter.com/QuTZCFDeMN
— WIKA (@PTWijayaKarya) March 11, 2017
Sementara ramp 2, bagi kendaraan dari arah Cawang menuju Thamrin, nantinya tidak perlu berbelok melewati kolong, karena bisa langsung naik ke ramp 2 Simpang Susun yang mengarah ke Thamrin.
Jika sudah rampung semuanya, dalam rancangan yang disiapkan, maka tarian cahaya itu akan terlihat seperti berikut ini:
Sumber Berita Indahnya Tarian Cahaya di Simpang Susun Semanggi : Kumparan.com