Internasional

Jokowi Jadi Cover Utama Majalah Milenial Ar-Rajul di Arab Saudi

Jokowi Jadi Cover Utama Majalah Milenial Ar-Rajul di Arab Saudi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) jadi cover utama Majalah Milenial Ar-Rajul (Sang Tokoh) minggu ini. Majalah itu terbit di Arab Saudi.

Dalam sampul berwarna cokelat itu, Jokowi tampak mengenakan setelan jas. Tulisan besar Joko Widodo dalam bahasa Arab tampak terpampang jelas.

“Kami Bangga Presiden RI Joko Widodo tampil menjadi Cover Utama Majalah Milenial Ar-Rajul (Sang Tokoh) yang terbit di Arab Saudi Minggu ini,” ujar Duta Besar RI untuk Arab Saudi, Agus Maftuh Abegebriel dalam keterangannya, Senin (20/5/2019).

Agus menjelaskan, dalam majalah anak muda itu Jokowi berbicara soal terorisme. Bahwa bangsa Indonesia tidak pernah takut pada terorisme.

Statemen Presiden yang terpenting dalam majalah anak muda ini adalah: Kami tidak pernah takut terorisme, Kami semua tidak ‘keder’ menghadapi terorisme. Adalah sebuah kegagalan yang luar biasa jika Negara dan Bangsa takut terhadap terorisme. Tujuan utama terorisme adalah menebar ketakutan,” tuturnya.

Tak hanya soal terorisme, Jokowi juga berbicara soal Indonesia yang bhinneka tunggal ika. Selain itu, mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga mengungkapkan harapannya wisatawan Indonesia semakin meningkat, khususnya dari Arab.

“Arab Saudi adalah mitra strategis dalam menebarkan ajaran-ajaran Islam rahmatan lil alamin,” kata Agus.

Dalam majalah itu, juga diulas soal pertemuan Jokowi dengan Raja Salman. Tak hanya itu, foto-foto Jokowi bersama kepala negara lainnya juga terpampang jelas di majalah tersebut.

Simak videonya dibawah ini:

 

Baca juga: Al Jazeera Akan Tempuh Jalur Hukum Terkait Hoaks ‘Siaran Kecurangan Pilpres’

 

Sumber Berita Jokowi Jadi Cover Utama Majalah Milenial Ar-Rajul di Arab Saudi: Detik.com

Mister News

Recent Posts

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…

5 tahun ago

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan?

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…

5 tahun ago

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…

5 tahun ago

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…

5 tahun ago

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…

5 tahun ago

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…

5 tahun ago

This website uses cookies.