Nasional

Kapolda Metro Angkat Topi, Jika Habib Rizieq Pulang ke Indonesia

Kapolda Metro Angkat Topi, Jika Habib Rizieq Pulang ke Indonesia

Kapolda Metro Jaya, Irjen M Iriawan, akan memberikan hormat kepada Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Syihab, apabila pulang ke Indonesia. Iriawan juga tidak mempermasalahkan apabila Rizieq pulang ke Indonesia dengan menggunakan pesawat jet pribadi, seperti yang disebutkan oleh salah satu pengacaranya.

“Mau datang dikasih private jet, mau dikasih kapal pesiar, tetap hukum harus ditegakkan dan harus dihadapi. Itu aja,” kata Iriawan sesaat sebelum memasuki mobilnya pasca menghadiri apel di lapangan silang Monas, Jakarta Pusat, Senin (19/6).

Kapolda Metro Jaya, Irjen M Iriawan

Menurut Iriawan, seharusnya Rizieq pulang ke Indonesia tanpa ada paksaan dari pihak pemerintah. Apabila hal itu dilakukan maka, ia akan angkat topi kepada Habib Rizieq.

“Itu paling elegan dan saya akan angkat topi kalau beliau datang,” imbuhnya.

Iriawan juga mengaku tak mau ambil pusing terhadap beberapa pernyataan pengacara Rizieq selama ini. Dia menegaskan, dalam kasus baladacintarizieq, semua prosedur telah dijalani sesuai hukum yang ada.

“Pengacara ngomong apa saja bisa. Banyak lah pembicaraan tidak sesuai dengan fakta. Apapun proses hukumnya ada,” jelasnya.

Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Syihab dan Kapolda Metro Jaya, Irjen M Iriawan

Seperti diketahui, Senin (29/3), Direktorat Kriminal Khusus Polda Metro Jaya telah menetapkan Rizieq sebagai tersangka kasus dugaan pornografi di situs baladacintarizieq yang juga menyeret Firza Husein. Polisi menerapkan Pasal 4 ayat 1 juncto pasal 29 dan atau Pasal 6 juncto pasal 32 dan atau Pasal 9 juncto Pasal 35 Undang-undang nomor 44 Tahun 2008 tentang Pornografi.

Perlu diketahui, kasus chat mesum antara Rizieq dan Firza mencuat setelah tersebar di sebuah situs dengan domain baladacintarizieq. Habib Rizieq telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan pornografi di situs baladacintarizieq yang dituduhkan pada Rizieq dan Firza Husein, Senin 29 Mei 2017.

 

Sumber Berita Kapolda Metro Angkat Topi, Jika Habib Rizieq Pulang ke Indonesia : Kumparan.com

Mister News

Published by
Mister News

Recent Posts

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…

6 tahun ago

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan?

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…

6 tahun ago

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…

6 tahun ago

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…

6 tahun ago

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…

6 tahun ago

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…

6 tahun ago

This website uses cookies.