Kapolri Sebut Penolakan Eggi Sudjana Bisa Dipanggil Paksa
Kapolri Jenderal Tito Karnavian mempertanyakan sikap pengacara Eggi Sudjana yang enggan menjadi saksi untuk kasus penyebaran berita bohong atau hoaks oleh kelompok bernama Saracen. Semua saksi yang dipanggil polisi terkait kasus apapun, diharapkan Tito datang untuk memenuhi panggilan.
Meski demikian, Tito menegaskan polisi punya mekanisme pemanggilan ulang jika seorang saksi mangkir dari penggilan perdana. Polisi bisa melakukan pemanggilan ulang, bahkan melakukan upaya paksa.
“Kami bisa lakukan perintah membawa dengan paksa,” kata Tito yang ditemui usai menghadiri acara perayaan ulang tahun pernikahan Wakil Presiden Jusuf Kalla di The Darmawangsa Hotel, Jakarta Selatan, Minggu (27/8).
Tito menyadari profesi Eggi sebagai pengacara tidak bisa dipanggil untuk semua perkara. Apalagi Polri terikat nota kesepahaman dengan advokat. Namun, nota kesepahaman itu hanya mengenai kasus yang ditangani pengacara tersebut.
“Hanya terkait pembelaan. Kalau di luar itu, semua sama di mata hukum,” sebut Tito.
Dalam kasus Saracen, nama pengacara Eggi Sudjana disebut-sebut menjadi bagian dari kepengurusan Saracen, yaitu sebagai Dewan Penasihat. Namun, Eggi membantah mengenal kelompok Saracen, apalagi bergabung sebagai bagian dari kepengurusan Saracen.
Eggi pun menolak dipanggil oleh pihak kepolisian untuk dimintai keterangan sebagai saksi dalam kasus ini. Sebab, selain merasa tidak terlibat, Eggi mengaku tidak tahu apapun soal kelompok penyebar fitnah itu. Padahal, belum ada pernyataan dari polisi akan memanggil Eggi sebagai saksi dalam kasus ini.
“Saya dipanggil salah berat. Enggak ngerti hukum ini. Saya enggak percaya ini (motif) ekonomi. Ini politik. Kalau saya diperiksa, berarti saya sudah dijadikan target untuk disikat,” kata Eggi dalam diskusi di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (26/8).
Sumber Berita Kapolri Sebut Penolakan Eggi Sudjana Bisa Dipanggil Paksa : Kumparan.com
Awal Juni 2025 Pemerintah kasih diskon 50% Tarif Listrik untuk daya 1.300 VA ke bawah.…
Pemerintah resmi larang perusahaan tahan ijazah. Kementrian Ketenagakerjaan (Kemanaker) resmi melarang penahanan ijazah dan dokumen…
Modus ketua PP Blora tipu ASN hingga ratusan juta. Polisi membeberkan Modus penipuan yang dijalankan…
Galon Le Minerale ternyata isi air tanah sudah beraksi dua tahun. Polres Metro Bekasi telah…
Daya beli masyarakat Indonesia tahun 2025 diprediksi menurun karena berbagai faktor. Antara lain deflasi, pemutusan…
Mantan Presiden Joko Widodo akhirnya tunjukkan Ijazah Asli. Presiden Ri ke-7 Joko Widodo (Jokowi) Kamis…
This website uses cookies.