Nasional

Kejutan Umat Agama Sikh Buat Anies, Rayakan Ulang Tahunnya Ke-48

Kejutan Umat Agama Sikh Buat Anies, Rayakan Ulang Tahunnya Ke-48

Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Baswedan merayakan hari ulang tahunnya ke-48 pada Minggu (7/5/2017) ini.

Anies mengaku baru merayakan ulang tahunnya saat diberi kejutan ketika berkunjung ke kuil agama Sikh, Gurdwara, di Pasar Baru, Jakarta Pusat, siang ini.

“Selamat ulang tahun, Pak Anies,” seru orang-orang di dalam kuil tersebut sembari membawa kue ulang tahun lengkap dengan lilinnya.

Kepada orang di sana, Anies mengaku belum merayakan ulang tahunnya hari ini karena dia sejak pagi sudah harus bertolak ke Bogor untuk memenuhi undangan salah satu masjid. Dia juga belum merayakan hari spesialnya dengan keluarga dan kerabat di rumah.

“Ulang tahun kali ini, pertama kalinya saya dirayakan di sini. Saya ucapkan terima kasih. Sampai ada kuenya,” kata Anies sembari memberi salam ke semua yang hadir.

Dalam kunjungannya ke kuil Gurdwara, Anies sekaligus didoakan oleh para pemeluk Sikh agar dapat menjadi gubernur yang baik nanti.

Baca juga: Relawan Anies-Sandi Bagikan Bunga Kertas di CFD, Syukuran Kemenangan

Anies juga diberi penghormatan oleh ketua kuil dan perwakilan di sana dengan tanda pemasangan sorban, pemberian buku, dan kain yang dikalungkan sebagai tanda penghargaan tertinggi.

 

 

Sumber berita Kejutan Umat Agama Sikh Buat Anies, Rayakan Ulang Tahunnya Ke-48 : kompas.com

Mister News

Published by
Mister News

Recent Posts

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…

6 tahun ago

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan?

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…

6 tahun ago

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…

6 tahun ago

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…

6 tahun ago

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…

6 tahun ago

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…

6 tahun ago

This website uses cookies.