Nasional

Massa Pro: Pak Ahok You Are Not Alone Kami Tetap Setia Mendukung Anda

Massa Pro: Pak Ahok You Are Not Alone Kami Tetap Setia Mendukung Anda

Massa pro-Ahok yang tergabung dalam Komunitas Bangsa Bersatu mulai berdatangan ke Pengadilan Negeri Jakarta Utara. Selain itu massa kontra Ahok yang tergabung dalam LPI sudah datang lebih dulu.

Pantauan detikcom di depan Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Jl Gajah Mada, Jakarta Pusat, Senin (26/2/2018) sejak pukul 07.40 WIB massa kontra Ahok dari LPI sudah berdatangan. Pukul 08.53 WIB massa pro-Ahok baru mulai berdatangan.

Massa kontra Ahok membawa berbagai sppanduk bertuliskan penolakan PK Ahok. Mobil komando dari massa LPI memutar ayat-ayat suci Alquran.

Massa pro-Ahok terlihat menggenakan kaos berwarna merah hitam bertuliskan “Komunitas Bangsa Bersatu”. Mobil komando milik massa pro Ahok memutar lagu Iwan Fals dan dilanjut lagu Indonesia Raya.

Massa pro-Ahok juga membawa satu karangan bunga. Karangan bunga itu bertulisakan “Pak Ahok You Are Not Alone Kami Tetap Setia Mendukung Anda.”

Pihak Ahok mendaftarkan PK pada 2 Februari 2018. PK diajukan dengan membandingkan putusan Buni Yani. Sidang pemeriksaan berkas PK Ahok akan dipimpin 3 hakim, yakni Mulyadi, Salman Alfaris, dan Tugianto. Sedangkan pihak kejaksaan kemungkinan menunjuk jaksa Ali Mukartono, yang merupakan ketua tim jaksa penuntut umum (JPU) kasus Ahok dalam perkara penodaan agama.

Untuk menjaga jalanya aksi dan proses persidangan, Pihak kepolisian melakukan pengamanan dan pemisahan untuk membatasi ruang tempat massa melakukan aksi. Kelompok massa dari Komunitas Bangsa Bersatu ditempatkan di sebelah selatan Pengadilan Negeri di dekat kantor PT Pelni arah Monas. Sementara LPI di tempatkan di sebelah utara arah Gunung Sahari. Dan pihak kepolisian berjaga persis di depan Pengadilan Negeri Jakarta Utara, di tengah massa.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Roma Hutajulu mengatakan bahwa pihaknya sudah menyiapkan pengamanan soal peserta aksi dan proses persidangan sesuai dengan estimasi massa yang hadir dalam aksi tersebut.

“Kami dari Kepolisian Metro Jaya dengan Kodam Jaya dan Pemda DKI sudah menyiapkan pengamanan rangkaian sidang dari Basuki Tjaha Purnama. Untuk itu kita sudah menyiapkan ribuan personil untuk mengamankan jalanya sidang dan juga nantinya aksi unjuk rasa,” ujar Kapolres Jakarta Pusat Kombes Roma Hutajulu.

 

 

Baca juga : Jelang Sidang PK Ahok Para Pendemo Mulai Berdatangan

 

 

Sumber berita Massa Pro: Pak Ahok You Are Not Alone Kami Tetap Setia Mendukung Anda : detik.com , kumparan.com

Mister News

Recent Posts

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…

5 tahun ago

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan?

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…

5 tahun ago

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…

5 tahun ago

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…

5 tahun ago

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…

5 tahun ago

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…

5 tahun ago

This website uses cookies.