Penyelundupan narkotika menggunakan tubuh tikus di Dorset, Inggris.
Modus Baru Selundupkan Narkoba, Gunakan Bangkai Tikus
Berbagai cara dilakukan kriminal demi bisa mengkonsumsi narkoba. Di Inggris, para napi mencoba menyelundupkan narkoba di dalam perut bangkai-bangkai tikus, namun berhasil digagalkan aparat.
Menurut pernyataan pemerintah Inggris, Senin (26/3), kejadian itu berlangsung di penjara di Dorset, baratdaya Inggris.
Dalam keterangan disebutkan, penemuan bermula ketika sipir penjara Dorset menemukan tiga bangkai di lingkungan lembaga pemasyarakatan.
Mereka menaruh curiga terhadap tiga bangkai itu. Sebab, bagian perut bangkai tikus terlihat bekas jahitan.
Setelah diperiksa, ditemukan 5 ponsel beserta charger, kertas rokok, dan narkotika.
Menteri Penjara Inggris Rory Stewart menyatakan, kasus ini sedang diselidiki. Saat ini, pemerintah berencana memperketat pengamanan di seluruh penjara di Inggris.
“Penemuan ini menunjukkan betapa luasnya cara organisasi kriminal menyelundupkan narkotika ke dalam penjara,” sebut Stewart, seperti dikutip Reuters, Rabu (27/3).
“Kami garisbawahi, inilah mengapa sangat penting untuk meningkatkan pengamanan,” sambung dia.
Menggunakan bangkai tikus merupakan cara baru untuk menyelundupkan narkotika.
Sebelumnya, para penyelundup menggunakan bola tenis, merpati dan drone untuk mengirim barang haram tersebut ke dalam penjara.
Baca juga : Polisi Temukan Modus Baru Penyelundupan Sabu Cair di Handuk Basah
Sumber berita Modus Baru Selundupkan Narkoba, Gunakan Bangkai Tikus : kumparan
Israel jatuhkan bom saat warga Palestina Rayakan Idul Fitri. Sukacita Idul Fitri 1446 Hijriah masih…
Begini Ungkapan Atalia Praratya rasanya jadi istri Ridwan Kamil. Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil,…
KPK akan panggil Ridwan Kamil atas dugaan korupsi BJB. Komisi pemberantasan Korupsi (KPK) telah menyiapkan…
Dedi Mulyadi disindir menteri parawisata. Manteri Parawisata Widianti Putri Wardhana seperti menyentil sikap Dedi Mulyadi…
Kecelakaan Maut di Tol JORR Jakarta Barat Tiga Orang Tewas Jakarta, 31 Maret 2025- kecelakaan…
Jemaah umroh asal Indonesia mengalami kecelakaan di Arab Saudi 6 orang meninggal dunia. Kecelakan tragis…
This website uses cookies.