Nasional

Munas Alim Ulama NU: Tak Boleh Ada Lembaga Keluarkan Fatwa Selain MA

Munas Alim Ulama NU: Tak Boleh Ada Lembaga Keluarkan Fatwa Selain MA

Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Said Aqil Siradj, membacakan sejumlah hasil Musyawarah Nasional Alim Ulama dan Konferensi Besar Nahdhlatul Ulama Tahun 2019. Salah satunya, NU menyatakan fatwa hanya boleh dikeluarkan oleh Mahkamah Agung.

“Berdasarkan konstitusi, Indonesia bukan darul fatwa, tidak ada norma konstitusi kita yang namanya darul fatwa. Maka tidak boleh ada lembaga yang mengeluarkan fatwa selain Mahkamah Agung, selain Mahkamah Agung tidak boleh keluarkan fatwa,” ujar Said saat membacakan hasil munas NU di Banjar, Jawa Barat, Jumat (1/3).

Selain itu, Said mengatakan bahwa NU sendiri tak pernah mengenal istilah fatwa. Yang ada hanyalah hasil musyawarah nasional alim ulama. Di Indonesia, kata dia, ada Kementerian Agama tapi kementerian ini tak bisa mengeluarkan fatwa.

“Indonesia bukan negara agama, beda dengan Timur Tengah yang ada mufti. Namun sejurus dengan itu, tidak boleh ada warga negara Indonesia yang tidak beragama,” katanya.

Wakil Presiden Jusuf Kalla (kanan) menutup Musyawarah Nasional Nahdatul Ulama di Ponpes Miftahul Huda Al-Azhar Citangkolo, Banjar, Jawa Barat.

“Oleh karena hanya institusi diberi mandat oleh konstitusi dan peraturan perundang-undangan yang sah, yang boleh keluarkan fatwa, maka NU menegaskan tidak satu pun lembaga yang berhak mengatasnamakan dirinya sebagai mufti, memegang otoritas fatwa,” ujar dia.

Hasil keputusan Munas NU lainnya yaitu tak dikenal istilah kafir dalam sistem kewarganegaraan Indonesia. Sehingga, yang tidak beragama Islam tak bisa disebut kafir.

Hasil Munas NU dibacakan saat penutupan yang juga dihadiri oleh Wapres Jusuf Kalla.

 

 

Baca juga : Fahri Dukung Fatwa MUI, Tapi Jangan Larang Kritik ke Pemerintah

 

 

Sumber berita Munas Alim Ulama NU: Tak Boleh Ada Lembaga Keluarkan Fatwa Selain MA : kumparan

Mister News

Recent Posts

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…

5 tahun ago

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan?

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…

5 tahun ago

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…

5 tahun ago

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…

5 tahun ago

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…

5 tahun ago

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…

5 tahun ago

This website uses cookies.