Nasional

Polisi Tangkap Terduga Penghina Ibu Negara Iriana di Instagram

Polisi Tangkap Terduga Penghina Ibu Negara Iriana di Instagram

Ibu Negara Iriana Widodo dihina oleh seorang pengguna Instagram. Polisi menangkap pria yang melakukan penghinaan tersebut.

“Benar. Polrestabes Bandung sudah menangkap tersangka DI,” kata Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Hendro Pandowo saat dikonfirmasi detikcom via telepon, Selasa (12/9/2017).

Penangkapan pria inisial DI ( Dodik Ikhwanto ) ini terkait dugaan penyebaran ujaran kebencian terhadap ibu negara Iriana Joko Widodo. Tim dipimpin Kasatreskrim Polrestabes Bandung AKBP Yoris Maulana menciduk DI pada Senin (11/9) kemarin.

“Anggota menangkap DI di Palembang,” ucap Hendro.

DI ditangkap di rumah yang berada di Kecamatan Alang-alang Lebar, Kota Palembang. Kasus ini ditangani oleh Polrestabes Bandung.

Penangkapan DI itu dilakukan pada 11 September 2017 sekitar pukul 20.00 WIB. Penangkapan dilakukan oleh Kasat Reskrim Polres Bandung AKBP Yoris Marzuki yang berangkat langsung ke Palembang.

Hendro belum dapat menyampaikan panjang lebar berkaitan perkara tersebut. Dia memastikan kasus ini rencananya diekspose oleh Kapolda Jabar Irjen Agung Budi Maryoto di Mapolrestabes Bandung, sore nanti.

“Ya nanti langsung diekspose oleh bapak Kapolda Jabar,” kata Hendro.

Tersangka DI dijadwalkan tiba di Bandara Husein Sastranegara Kota Bandung pada sore ini menggunakan pesawat.

Konten penghinaan yang diduga dilakukan Dodik Ikhwanto

Sebelumnya diberitakan, screenshot yang menampilkan hinaan terhadap Ibu Negara Iriana Jokowi beredar di media sosial dan sampai ke telinga sang anak, Gibran Rakabuming dan Kaesang Pangarep.

Screenshot yang beredar itu berasal dari akun Instagram warga_biasa. Akun itu sendiri sekarang sudah hilang. Ada foto Iriana berjilbab yang ditampilkan dengan kata-kata hinaan.

DI diduga merupakan pihak yang menggunakan akun Instagram @warga_biasa. Pada 7 September 2017, akun tersebut memposting sebuah foto dengan keterangan yang menghina Iriana.

 

 

Baca juga : Ibu Negara Dihina, Gibran dan Kaesang Pilih Maafkan Saja

 

 

Sumber berita Polisi Tangkap Terduga Penghina Ibu Negara Iriana di Instagram : detik

Mister News

Recent Posts

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…

6 tahun ago

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan?

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…

6 tahun ago

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…

6 tahun ago

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…

6 tahun ago

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…

6 tahun ago

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…

6 tahun ago

This website uses cookies.