Prabowo Sebut Kita Harus Terus Ingatkan Jokowi-JK Agar Demokrasi
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menekankan pihak-pihak yang berada di kekuasaan harus terus diawasi dan diingatkan mengenai pentingnya demokrasi. Hal ini perlu dilakukan agar mereka yang berada di kekuasaan tidak melenceng dan terus membela kepentingan rakyat.
Hal ini disampaikan Prabowo seusai menggelar pertemuan dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono di Cikeas malam ini.
“Kita wajib mengawal, mengingatkan, mengimbang dengan baik. Mengingatkan rekan-rekan yang berada di kekuasaan, bahwa demokrasi adalah jalan terbaik, demokrasi membutuhkan semangat, patuh kepad logika semangat, patuh kepada rules of the games dan harus adil dan tak memaksakan kehendak,” ujar Prabowo di Cikeas, Jawa Barat, Kamis (27/7).
Prabowo menyampaikan ia akan terus berkomunikasi dengan SBY untuk mengawal pemerintah Jokowi-Jusuf Kalla. Prabowo bersama SBY sepakat harus terus melakukan check and balances terhadap jalannya pemerintahan.
“Kita harus lakukan check and balances, penyeimbangan. Tiap kekuasaan harus diawasi dan diimbangi. Ini filosofi check and balances. Prinsip demokrasi yang aman dan adil,” tuturnya.
“Tak mungkin aman kalau tak adil dan tak mungkin ada kesejahteraan tanpa keadilan,” lanjutnya.
Di akhir pernyataannya, Prabowo berharap agar dialog dengan SBY terus menerus dilakukan. Ia pun menyampaikan kesediaannya agar bisa berdialog dengan parpol-parpol lain .
“Terima kasih Pak SBY atas undangannya. Mudah-mudahan kita lakukan ini terus. Siapapun yang undang kami, kami siap melakukan dialog, tukar menukar pandangan,” tuturnya.
Prabowo Puji Nasi Goreng Cikeas dan Intelijen SBY yang Masih Kuat
Ketum Gerindra Prabowo Subianto membuka sambutan dalam pertemuan dengan SBY di Cikeas dengan isu nasi goreng. Prabowo memuji nasi goreng yang disajikan untuk Prabowo.
Dalam pertemuan di Cikeas pada Kamis (27/7) malam ini, nasi goreng adalah salah satu menu yang disajikan untuk Prabowo dan Partai Gerindra.
“Saya makan nasi goreng luar biasa enaknya. Menyaingi nasi goreng Hambalang,” kata Prabowo dengan senyum.
Politisi Partai Demokrat dan Gerindra serta wartawan yang hadir pun tertawa. Sedang SBY yang duduk di sebelah SBY hanya tersenyum.
“Intelijen Pak SBY masih kuat. Tahu kelemahan Prabowo itu nasi goreng,” canda Prabowo lagi.
Prabowo mengaku datang ke Cikeas karena diundang SBY. Pertemuan dilakukan setelah SBY pulang dari luar negeri.
“Kita ketemu dalam suasana agak prihatin, Pak SBY presiden 10 tahun, kita sama-sama dari TNI. Kita perwira-perwira muda yang mendorong reformasi,” tegas Prabowo.Prihatin yang diungkapkan Prabowo ini terkait dengan UU Pemilu yakni 20 persen untuk presidential threshold.
(Baca juga : PRABOWO NILAI PRESIDENTIAL THRESHOLD 20% CUMA LELUCON POLITIK YANG MENIPU RAKYAT)
Sumber Berita Prabowo Sebut Kita Harus Terus Ingatkan Jokowi-JK Agar Demokrasi : Kumparan.com
Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…
Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…
Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…
Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…
Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…
Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…
This website uses cookies.