Surat Terbuka untuk Ustadz Arifin Ilham, Tolong Stop Pamer Poligami
Arifin Ilham dikabarkan telah menikah lagi dan memiliki tiga istri.
Hal tersebut diungkapkan sendiri oleh Arifin Ilham melalui media sosialnya, Rabu (4/10/2017).
Dalam video tersebut Arifin Ilham tampak sedang bersama tiga orang perempuan dalam satu ruangan.
Dalam video tersebut, Arifin Ilham terlihat memberikan tausiah kepada tiga wanita tersebut.
Dalam postingan tersebut dituliskan dirinya bersama 3 bidadari, putri Aceh, putri Yaman dan putri Sunda, janda 37 tahun dengan 2 anak saat Liqo Tarbiyya.
Dalam foto lainnya, tampak Arifin Ilham bersama ketiga istrinya. Istri ketiga Arifin Ilham terlihat mengenakan cadar.
Hanya istri pertama Arifin Ilham, Yuni Djamaluddin yang berasal dari Aceh yang tak bercadar.
Sebelumnya, Arifin Ilham diketahui telah memiliki dua istri. Istri pertamanya adalah, Yuni Djamaluddin, perempuan asal Aceh yang dinikahinya pada tahun 1998.
Istri keduanya adalah Rania Bawazier, yang ia nikahi pada tahun 2010.
Kabar mengenai hadirnya istri ketiga dalam kehidupan Arifin Ilham ini sontak membuat publik terhenyak.
Hal ini kemudian memunculkan respon dari Mohammad Monib yang memberikan surat terbuka melalui unggahan Facebooknya kepada Arifin Ilham.
Dalam surat terbuka tersebut, Mohammad Monib meminta kepada Arifin Ilham untuk tidak mengumbar perkawinannya. Ia juga menyinggung Arifin Ilham yang berdalih atas nama sunnah.
Mohammad Monib menyebutkan, sunnah Nabi yang seharusnya ditonjolkan adalah sunnah dalam kesadaran sosial dan kesadaran membangun peradaban yang lebih baik.
Berikut ini isi surat terbuka Mohammad Monib:
“Ustadz Arifin yang baik, pliiis gak usah terlalu sampeyan pamerkan keranjingan kawinmu.
Tak perlu sampeyan pertontonkan over nafsumu pada perempuan. Lebih2 bila sampeyan sebut2 atas nama sunnah Rasul.
Tak usah sampeyan hadirkan Islam dari urusan kawin mawin.
Sampeyan bonsai sunnah Nabiku yang mulia hanya urusan seks. Memalukan tadz!
Ustadz Arifin yang baik, saya lebih bangga bila sampeyan beritakan prestasi2 pesantren al-Dzikra.
Prestasi karena-misalnya-gratis bagi santri-santri fakir miskin. Sampeyan layani & bela nasib pendidikan mereka.
Sampeyan kabarkan capaian prestasi mereka diajang-ajang nasional & internasional. Sampeyan beritakan proses pendidikan mental di sana. Hafalan al-Qur’an & Hadis mereka. Peningkatan bahasa asing mereka. Reading habits yang bisa dilakukan. Leadership yang bisa dilaksanakan. Extra kurikuler2 sains di sana. Jurnalistik & seni yang diminati para santri.
Ustadz Arifin yang baik, ayolah bicara sunnah Rasul kita dari sisi yang lebih prioritas, esensial & bermakna bagi nasib umat.
Tadz, umat Islam ini sudah tertinggal 1000 langkah. Ekonomi, sains, budaya & peradaban.
Kok, ustadz sibuk pamer urusan kawin & kawin sich?! Tadz, mbok berpikir & gerakkan umat untuk hal yang lebih bermakna & membanggakan. Ya, tak taulah bila urusan libido membanggakan bagi sampeyan.
Ustadz Arifin yang baik, sajikan Rasul dari sisi yang bangsa & dunia butuhkan.
Misalnya, sisi lembut Rasul kepada sesama, malu bermaksiat, amanah, tidak korup, tidak rasis, tidak diskriminatif dan cinta pada tanah airnya. Ayolah tadz paham mana yang kudu dikunyah publik secara prioritas.
Duh, tadz, stop memamerkan urusan katarsis syahwat ini. Pliiiiis stop. Sila nambah tapi tak usah show of keperkasaan hal selangkangan ini.”
Baca juga : Viral Arifin Ilham Posting Video Istri Ketiganya di Facebook
Sumber berita Surat Terbuka untuk Ustadz Arifin Ilham, Tolong Stop Pamer Poligami : tribunnnews
Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…
Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…
Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…
Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…
Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…
Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…
This website uses cookies.