Politik

Tim Ahok-Djarot Tanggapi Aksi 313 Warga Jakarta Sudah Cerdas

Tim Ahok-Djarot Tanggapi Aksi 313 Warga Jakarta Sudah Cerdas, Ketua tim pemenangan pasangan calon gubernur-wakil gubernur nomor pemilihan dua DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat, Prasetio Edi Marsudi, enggan mengomentari terkait rencana aksi 313 atau 31 Maret 2017.

Aksi itu digelar untuk menuntut Presiden Republik Indonesia Joko Widodo memberhentikan Ahok dari jabatan Gubernur DKI Jakarta.

“Sudahlah. Itu masalah aparat ya kan,” kata Prasetio, di Jalan Cianjur, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (30/3/2017).

Tim pemenangan mengaku tak akan terpengaruh mengenai aksi tersebut. Sebab, lanjut dia, tiap orang berhak untuk menyampaikan aspirasi mereka. Di sisi lain, pihak Ahok-Djarot juga sudah pernah menghadapi aksi serupa pada putaran pertama kampanye Pilkada DKI Jakarta 2017

“Masyarakat kita, masyarakat Jakarta sudah cerdas kok. Saya pikir (Ahok-Djarot dapat suara) 32-34 persen loh, ternyata dapat (suara) 43 persen,” kata Prasetio.

Menurut informasi, aksi 313 rencananya diisi dengan shalat Jumat di Masjid Istiqlal dan penyampaian tuntutan di depan Istana Negara.

Sekitar 100.000 orang dari berbagai daerah di Indonesia akan berpartisipasi dalam aksi 313. Mereka menuntut Jokowi memberhentikan Ahok karena menjadi terdakwa kasus dugaan penodaan agama.

Koordinator aksi dari Forum Umat Islam (FUI) Bernard Abdul Jabbar mengatakan, ribuan orang dari berbagai ormas rencananya akan melaksanakan shalat Jumat di Masjid Istiqlal kemudian berjalan kaki ke Istana Merdeka untuk menyampaikan aspirasinya. Dia menyatakan, aksi tersebut akan berjalan damai.

 

Sumber Berita Tim Ahok-Djarot Tanggapi Aksi 313 Warga Jakarta Sudah Cerdas : Kompas.com

Mister News

Published by
Mister News

Recent Posts

Dedi Mulyadi berjanji menanggung biaya seluruh anak dari ledakan amunisi di Garut

Dedi Mulyadi berjanji menanggung biaya seluruh anak dari ledakan amunisi di Garut. Pada hari Senin,…

1 hari ago

Jalan Kb.Sukabumi Rusak hingga Warga Pertanyakan uang pajak

Jalan Kb.Sukabumi rusak hingga warga pertanyakan uang pajak. Ada sebuah spanduk berwarna putih dengan tulisan…

2 hari ago

Israel Jatuhkan Bom saat Warga Palestina Rayakan Idul Fitri

Israel jatuhkan bom saat warga Palestina Rayakan Idul Fitri. Sukacita Idul Fitri 1446 Hijriah masih…

1 bulan ago

Begini Ungkapan Atalia Praratya Rasanya Jadi Istri Ridwan Kamil

Begini Ungkapan Atalia Praratya rasanya jadi istri Ridwan Kamil. Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil,…

1 bulan ago

KPK Akan Panggil Ridwan Kamil Atas Dugaan Korupsi BJB

KPK akan panggil Ridwan Kamil atas dugaan korupsi BJB. Komisi pemberantasan Korupsi (KPK) telah menyiapkan…

1 bulan ago

Dedi Mulyadi Disindir Menteri Parawisata

Dedi Mulyadi disindir menteri parawisata. Manteri Parawisata Widianti Putri Wardhana seperti menyentil sikap Dedi Mulyadi…

2 bulan ago