Nasional

Traveloka Angkat Bicara Terkait Tora Sudiro dan Mieke Amalia Ditangkap Polisi

Traveloka Angkat Bicara Terkait Tora Sudiro dan Mieke Amalia Ditangkap Polisi

Tora Sudiro dan Mieke Amalia belakangan ini tampil sebagai bintang iklan video dan media sosial dari aplikasi penyedia online travel agent Traveloka. Penangkapan pasangan suami istri ini atas dugaan penyalahgunaan narkoba pada Kamis (1/8) turut membuat Traveloka angkat bicara mengingat kedua pihak pernah menjalin hubungan kerja sama bisnis iklan video.

Kepada kumparan, Traveloka berkata menyayangkan peristiwa yang dialami oleh aktor dan aktris peran itu, yang kebetulan adalah talent dalam kampanye promosi untuk produk dan layanan.

“Sehubungan dengan pemberitaan yang sedang berlangsung di media online terkait dugaan terhadap salah satu talent yang pernah mengisi salah satu iklan Traveloka, kami menyayangkan hal tersebut,” ujar Busyra Oryza, selaku Public Relation Manager Traveloka, pada Kamis (3/8).

Traveloka juga menegaskan bahwa hal yang dilakukan oleh yang bersangkutan dalam kehidupan pribadinya merupakan keputusan pribadi dan tidak mencerminkan nilai-nilai perusahaan.

Pasangan ini diamankan tim Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan, di kediamannya di kawasan Cireunde, Tangerang Selatan, pada Kamis (3/8), sekitar pukul 11 siang. Pada saat diamankan pihak polisi, Tora dan Mieke kedapatan memiliki 30 butir obat. Sementara setelah dilakukan tes urin, terdapat zat benzoat di dalam tubuh Tora.

Iklan Traveloka yang dibintangi Tora dan Mieke sering tayang di situs berbagi video dan media sosial saat bulan Ramadhan dan Lebaran tahun ini. Tema besar kampanye Traveloka saat itu adalah mencari transportasi untuk mudik dengan Traveloka.

Saat ini, video YouTube Traveloka yang dibintangi oleh Tora dan Mieke diproteksi agar cuma dikonsumsi oleh pribadi, dalam hal ini pengelola akun media sosial.

Iklan Traveloka edisi Tora-Mieke diset privat. (Foto: Traveloka)

Tora dan Mieke merupakan dua dari beragam talent Traveloka tanpa kontrak eksklusif. Dalam mempromosikan produk dan layanannya, perusahaan penyedia jasa travel online itu tidak menerapkan konsep brand ambassador.

“Terkait kontrak, dapat kami sampaikan bahwa hubungan kontrak antara Traveloka dengan yang bersangkutan hanya untuk campaign yang telah tayang lebih dari sebulan yang lalu,” jelas Busyra.

Traveloka, yang dipimpin oleh Ferry Unardi sebagai CEO, sepenuhnya menghormati proses hukum yang berlaku di Indonesia.

 

 

Sumber Berita Traveloka Angkat Bicara Terkait Tora Sudiro dan Mieke Amalia Ditangkap Polisi : Kumparan.com

Mister News

Published by
Mister News

Recent Posts

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…

6 tahun ago

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan?

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…

6 tahun ago

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…

6 tahun ago

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…

6 tahun ago

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…

6 tahun ago

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…

6 tahun ago

This website uses cookies.