Nasional

25 BUMN Alami Kerugian di Kuartal Pertama Awal 2017

25 BUMN Alami Kerugian di Kuartal Pertama Awal 2017

Kementerian BUMN mencatat ada 25 perusahaan BUMN yang mengalami kerugian di 3 bulan pertama tahun 2017. Nilai kerugiannya mencapai Rp 3 triliun.

Sekretaris Kementerian BUMN, Imam A Putro menyebut beberapa perusahaan pelat merah yang mengalami kerugian di kuartal I 2017 di antaranya PT Kertas Leces yang berada di Probolinggo, Jawa Timur, lalu PT Industri Sandang/Insan (Persero) yang berada di Bekasi, Jawa Barat.

“Leces punya rencana bangun aset, Insan juga dengan problematika hukum clear dan berjalan lebih, asetnya juga banyak. Kemudian Pertani membaik,” kata Imam di acara Media Outing Kementerian BUMN yang diselenggarakan di Wika Satrian, Pasir Angin, Bogor, Jumat (28/4).

Gedung Kementerian BUMN

“Bulog rugi Rp 913 miliar pada triwulan I-2017, sedangkan di 2016 untung. Saya yakin triwulan I dan II sudah mulai untung kembali,” jelas Imam.

Menurut Imam, meruginya Perum Bulog pada kuartal I ini karena anak perusahaan BUMN tersebut belum mendistribusikan beras pra sejahtera (rastra).

Tak hanya Perum Bulog, Imam mengatakan, perusahaan BUMN yang bergerak di bidang ritel seperti PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) juga tengah mengalami kerugian.

Banyaknya anak perusahaan BUMN yang mengalami kerugian di kuartal I 2017 ini menurut Imam disebabkan belum masifnya pergerakan bisnis di sejumlah sektor.

 

Sumber Berita 25 BUMN Alami Kerugian di Kuartal Pertama Awal 2017 : Kumparan.com

Mister News

Published by
Mister News

Recent Posts

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…

6 tahun ago

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan?

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…

6 tahun ago

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…

6 tahun ago

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…

6 tahun ago

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…

6 tahun ago

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…

6 tahun ago

This website uses cookies.