Nasional

Dijadwalkan Besok SBY Dan Prabowo Akan Bertemu

Dijadwalkan Besok SBY Dan Prabowo Akan Bertemu

Rencana pertemuan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan segera terwujud. Menurut rencana, keduanya akan bertemua pada Kamis (27/7) esok.

Hal ini dibenarkan oleh Ketua Divisi Komunikasi Partai Demokrat Imelda Sari. “Iya, besok rencananya akan digelar pertemuan secara tertutup,” ujar Imelda ketika dikonfirmasi wartawan, Rabu (26/7).

Ketua Divisi Komunikasi Partai Demokrat Imelda Sari

Wartawan kemudian mencari konfirmasi kepada Sekjen Partai Demokrat Hinca Pandjaitan. Hinca tak membantah dan tak membenarkan rencana pertemuan tersebut. Menurut Hinca, jika keduanya saling merindu, maka tinggal bertemu. “Jika rindu Pak Prabowo bertemu Pak SBY, baiklah mereka bertemu,” jawabnya singkat.

Demokrat tampaknya masih menutup rapat soal pertemuan itu, Waketum Partai Demokrat, Syarief Hasan, mengatakan pertemuan memang akan segera digelar. Namun, ia enggan memastikan waktu pertemuan.

“Iya, bisa besok, besok pagi, besok siang, besok malam. Atau besoknya lagi. Pokoknya segera,” tuturnya.

Waketum Partai Demokrat, Syarief Hasan

Jika pertemuan jadi digelar, Syarief menyebut keduanya akan membahas kondisi politik dan kondisi bangsa terkini.

Ketika dikonfirmasi, Waketum Gerindra Arief Poyuono membenarkan rencana itu. Menurut dia, pertemuan akan membahas situasi politik terkini.

Waketum Gerindra Arief Poyuono

“Seperti begitu, ya namanya dua sahabat bertemu. Membahas situasi politik sepertinya,” ujarnya.

Partai Demokrat dan Partai Gerindra disebut sedang melakukan pendekatan politik jelang Pilpres 2019. Demokrat membuka peluang untuk berkoalisi dengan Gerindra, termasuk jika Prabowo Subianto ingin bertemu dengan SBY.

(Baca juga : PERTEMUAN PRABOWO DAN SBY BAHAS SOAL PILPRES 2019)

 

Sumber Berita Dijadwalkan Besok SBY Dan Prabowo Akan Bertemu : Kumparan.com

Mister News

Published by
Mister News

Recent Posts

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…

5 tahun ago

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan?

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…

5 tahun ago

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…

5 tahun ago

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…

5 tahun ago

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…

5 tahun ago

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…

5 tahun ago

This website uses cookies.