Nasional

Fadli Zon Saling Sindir di Twitter Malah Ancam Polisikan Sekjen PSI

Fadli Zon Saling Sindir di Twitter Malah Ancam Polisikan Sekjen PSI

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon dan Sekjen Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Raja Juli Antoni terlibat ‘perang statement’ dan saling sindir di media sosial Twitter.

Berdasarkan penelusuran NNC, Senin (5/3/2018), aksi berbalas cuitan ini berawal keinginan Fadli Zon mempolisikan Ananda Sukarlan, karena ia menuding Ananda menyebarkan hoax atau kabar bohong soal foto dirinya dan admin sindikat penyebar hoax, Muslim Cyber Army (MCA).

Di hari yang sama, Toni menyatakan dukungan kepada Ananda yang akan dipolisikan. Ia menyebut yang akan mempolisikan Ananda adalah tukang buat hoax.

“Bro @anandasukarlan akan dilaporkan ke polisi oleh tukang buat hoax tiap hari. Kita support bro @anandasukarlan. Yang setuju RT pls!” tulis Toni di akun Twitternya, Jumat (2/3/2018).

Rupanya, kicauan Toni ini mengundang reaksi keras dari Fadli Zon. Ia mempertanyakan maksud dari pernyataan Antoni.

“Sekali lg sy tanya Bro @AntoniRaja n tlg dijawab klu mmg gentlemen: apakah anda sdg menuduh sy tukang buat hoax tiap hari? Ayo jgn pengecut,” balas @fadlizon.

Pertanyaan Fadli ini dibalas Toni.

“Sy menikmati pertanyaan dari Anda. Makin sering makin menyenangkan bro @fadlizon,” ujar juru bicara Ahok-Djarot di Pilkada DKI 2017 itu.

Mendapat jawaban demikian, Fadli Zon kembali membalas, Wakil Ketua DPR itu mengancam akan mempolisikan Toni pekan ini.

“Pertanyaan berikutnya kita harapkan dr penyidik saja ya utk menguji tuduhan anda. Minggu depan sy laporkan @BareskrimPolri,” tulisnya.

Ancaman itu tak dibalas Toni secara langsung. Namun ia kembali berkicau mempertegas pernyataan sebelumnya dengan alih-alih meralat.

“Ralat: yg benar bkn buat hoax tiap hari. Tapi buat hoax minimal 3 kali sehari. Kayak minum obat. Oh..oh siapa dia? Tebak ayo… #KataTeman,” tulis Toni, Sabtu (3/3/2018).

Tak berhenti disitu, Toni kemudian kembali membuat pernyataan bahwa dirinya menunggu dipolitisasi Fadli Zon.

“Thanks bila @fadlizon brsedia buat laporan, agar trbuka smua ke publik. Sy percaya profesionalisme polisi yg keren. Sy terharu nih menunggu (Emoji tertawa),” katanya.

Meski tak lagi berbalas, beberapa jam kemudian Fadli kembali berkicau di Twitter. Tanpa menandai siapapun, Fadli menyinggung soal seseorang yang ingin jadi pemimpin namun tak bisa mempertanggungjawabkan tindakannya sendiri.

“Mau jd pemimpin tp tak berani tanggung jwb kata2nya sendiri. Hadoh jd #pemimpinkecebong aja deh. Malu-maluin generasi zaman now (Emoji tertawa),” tulis Fadli.

 

(Baca juga: SOAL KICAUAN TUKANG BUAT HOAX, SEKJEN PSI: SAYA TAK MENTION FADLI ZON)

 

Sumber Berita Fadli Zon Saling Sindir di Twitter Malah Ancam Polisikan Sekjen PSI : Netralnews.com

Mister News

Published by
Mister News

Recent Posts

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi

Yusril Tunggu Arahan Jokowi Pidanakan Amplop Saksi Palsu Prabowo-Sandi Kuasa hukum paslon 01 Joko Widodo…

5 tahun ago

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan?

Saksi Prabowo Diduga Berbohong, Putri Gus Mus Sebut Bisa Kena Pasal Pidana kan? Beti Kristina…

5 tahun ago

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun

Polda Jabar Tangkap Ustaz Rahmat Baequni Terkait Sebar Hoaks Petugas KPPS Diracun Ustaz Rahmat Baequni…

5 tahun ago

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi

Ahok Balas Anies Baswedan soal Penerbitan IMB Pulau Reklamasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut…

5 tahun ago

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu

Hakim MK Minta Bukti DPT Invalid 17,5 Juta, Tim Prabowo-Sandi Minta Waktu Hakim Mahkamah Konstitusi…

5 tahun ago

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim

Alasan Anies Baswedan Tak Cabut Pergub Reklamasi Ahok Mesti Anggap Tak Lazim Gubernur DKI Jakarta…

5 tahun ago

This website uses cookies.