Nasional

Beredar Kabar Saat Debat Pakai Earphone, Jokowi: Fitnah Enggak Bermutu

Beredar Kabar Saat Debat Pakai Earphone, Jokowi: Fitnah Enggak Bermutu

Pascadebat tadi malam antara capres Joko Widodo dan Prabowo Subianto, bergulir spekulasi Jokowi menanam earphone di telinganya untuk mendapat masukan data.

Isu ini deras mengalir di media sosial, bahkan diselingi dengan potongan video yang dicirikan ada momen Jokowi memegang telinga. Earphone itu dianggap terhubung dengan pulpen.

Merespons hal itu, Jokowi terang membantah isu yang serampangan ini. Dia berharap fitnah ini tak digulirkan.

“Ada-ada saja sih ini. Fitnah-fitnah seperti itu jangan diterus-terusinlah,” ucap Jokowi di Pandeglang, Banten, Senin (18/2), dalam rangka meninjau program Taruna Siaga Bencana (Tagana) Masuk Sekolah (TMS).

Capres no urut 01 Joko Widodo saat mengikuti Debat Kedua Capres 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu, (17/2).

Jokowi juga menantang untuk dibuktikan pulpen yang dipakainya di debat adalah alat yang terhubung dengan earphone untuk mendapat suplai data.

“Ini pulpen (sambil menunjukkan pulpen), cek aja (sambil nunjukin pulpen). Jangan buat isu, fitnah-fitnah yang enggak bermutu,” tegasnya.

 

 

Baca juga : BPN Protes ke KPU Terkait Jokowi Serang Kepemilikan Lahan Prabowo

 

 

Sumber berita Beredar Kabar Saat Debat Pakai Earphone, Jokowi: Fitnah Enggak Bermutu : kumparan

Mister News

Recent Posts

Israel Jatuhkan Bom saat Warga Palestina Rayakan Idul Fitri

Israel jatuhkan bom saat warga Palestina Rayakan Idul Fitri. Sukacita Idul Fitri 1446 Hijriah masih…

2 minggu ago

Begini Ungkapan Atalia Praratya Rasanya Jadi Istri Ridwan Kamil

Begini Ungkapan Atalia Praratya rasanya jadi istri Ridwan Kamil. Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil,…

2 minggu ago

KPK Akan Panggil Ridwan Kamil Atas Dugaan Korupsi BJB

KPK akan panggil Ridwan Kamil atas dugaan korupsi BJB. Komisi pemberantasan Korupsi (KPK) telah menyiapkan…

2 minggu ago

Dedi Mulyadi Disindir Menteri Parawisata

Dedi Mulyadi disindir menteri parawisata. Manteri Parawisata Widianti Putri Wardhana seperti menyentil sikap Dedi Mulyadi…

2 minggu ago

Kecelakaan Maut di Tol JORR Jakarta Barat Tiga Orang Tewas

Kecelakaan Maut di Tol JORR Jakarta Barat Tiga Orang Tewas Jakarta, 31 Maret 2025- kecelakaan…

2 minggu ago

Jemaah Umroh asal indonesia mengalami kecelakaan di Arab

Jemaah umroh asal Indonesia mengalami kecelakaan di Arab Saudi 6 orang meninggal dunia. Kecelakan tragis…

3 minggu ago

This website uses cookies.