Fadli Zon Idul Adha Kunjungi Blue Mosquen Yerevan Amenia
Di Hari Raya Idul Adha, Wakil Ketua DPR Fadli Zon dan rombongan anggota dewan berada di Yerevan, Ibu Kota Armenia. Mereka mengunjungi Masjid Biru (Blue Mosque), satu-satunya masjid di negara ini.
Fadli dan rombongan menuju Blue Mosque yang beralamat di 12 Mashtots Avenue, Yerevan, Jumat (1/9/2017) pukul 7.45 pagi waktu setempat. Rombongan anggota DPR dari Indonesia yaitu Bambang Haryo Soekartono dari Fraksi Partai Gerindra, Fadhlullah dari Fraksi Partai Gerindra, dan Ermalena dari Fraksi PPP.
Mereka didampingi Duta Besar RI untuk Ukraina, Georgia, dan Armenia, yakni Yuddy Chrisnandi. Kunjungan ke Blue Mosque ini dilakukan di sela-sela kegiatan Muhibah ke Armenia dari 29 Agustus sampai 3 September, turut pula anggota Fraksi PDIP Jimmy Demianus Ijie.
Setelah melihat sekilas melihat benda-benda di museum di sekeliling Masjid, mereka disambut oleh Imam Blue Mosque, Syekh Muhammad Ali Saj’an. Mereka bersalaman.
Di dalam masjid sudah ada sekitar 30 jemaah. Beberapa menit kemudian, jumlahnya bertambah menjadi sekitar 60-an jemaah. Ada khotbah yang disampaikan usai salat. Jemaah perempuan salat di bagian terpisah.
Jamuan makan usai salat disuguhkan, berupa gulai daging domba, roti, dan teh. Kemudian rombongan dipersilakan Syekh Ali masuk ke perpustakaan masjid untuk berbincang dan beramah-tamah.
“Banyak yang ke Masjid ini dari berbagai negara dan berbagai agama. Kami menceritakan kepada pengunjung tentang sejarah, budaya, dan tradisi,” kata Syekh Ali.
Rombongan disambut dengan ramah. Fadli Zon menyatakan terima kasihnya kepada pihak masjid. Yuddy Chrisnanandi menambahkan bahwa semua Muslim bersaudara, hubungan baik perlu senantiasa dijaga.
Berbicara secara terpisah, Fadli Zon menyatakan Hari Raya Idul Adha adalah momentum meningkatkan solidaritas di antara sesama, terutama untuk konteks solidaritas masyarakat Indonesia. Nilai-nilai pengorbanan yang ada dalam Idul Adha mengajarkan hal ini.
“Melalui Idul Kurban, terjadi proses berbagi. Redistribusi. Pemerataan dari kelompok masyarakat yang masih kekurangan. Ketimpangan sosial diatasi secara langsung melalui semangat pemerataan, yang terkandung dalam Idul Kurban. Nilai dan semangat seperti ini, menjadi semakin relevan di tengah kebijakan distribusi ekonomi yang tak merata,” tutur Fadli Zon.
Sumber Berita Fadli Zon Idul Adha Kunjungi Blue Mosquen Yerevan Amenia : Detik.com